Surabaya memang terkenal sebagai kota Pahlawan. Setiap wisatawan yang berkunjung kekota ini banyak sekali disuguhi tempat atau spot bersejarah bukti perjuangan arek arek Suroboyo dalam memperjuangkan negri tercinta ini. Selain terkenal sebagai kota pahlawan, Surabaya juga menyimpan keindahan yang belum banyak orang mengetahuinya. Keindahan tersebut berupa taman taman kreatif yang tersebar diberbagai sudut kota. Keberadaan taman taman kota yang asri dan dibangun dengan desain yang indah dan tersebar di berbagai kawasan membuat ibu kota Jawa Timur ini dikagumi, tidak hanya di level nasional tetapi juga internasional.
Nah, dari sekian banyak taman yang ada di Kota Pahlawan ini, ada beberapa taman yang wajib dikunjungi ketika kita berkunjung ke kota bonek ini. Taman taman ini di desain sedemikian rupa dengan kreatifitas tinggi yang tidak hanya membuat pengunjung lebih rileks tapi juga menyimpan keunikan yang akan membuat pengunjung nyaman dan betah berlama lama di kota metropolitan ini.
Keindahan taman taman ini dilengkapi dengan spot spot untuk foto. Jadi bisa dikatakan sangat instagrambel dan “jaman now” banget. Taman taman tersebut yaitu:
1. Taman Bungkul Surabaya
Berada di lahan seluas 10.000 meter persegi, Taman Bungkul kini menjadi salah satu land mark Surabaya. Bila menyebut Surabaya akan kurang lengkap rasanya bila tidak menyertakan Taman Bungkul. Namanya sudah tersohor di seluruh penjuru negeri sebagai salah satu taman terbaik yang pernah ada. Bahkan Taman Bungkul diakui sebagai taman terbaik se-Asia yang diberikan oleh PBB pada November 2013.
Taman Bungkul bukan hanya taman pasif berupa kumpulan bunga dan pepohonan, tapi juga dilengkapi fasilitas publik seperti jogging track, taman bermain anak anak, wi-fi, arena skate board, perpustakaan dan tempat pembelajaran untuk pengolahan air dan pengolahan sampah. Ada pula arena pujasera dengan deretan sentra pedagang kaki lima. Bahkan taman ini juga dilengkapi dengan jalur bagi penyandang disabilitas. Disetiap view yang disajikan, di taman ini tersedia tempat duduk yang nyaman. Karenanya kondisi yang nyaman dan pemandangan yang bagus dengan didukung fasilitas yang lengkap inilah membuat pengunjung akan lebih mudah menemukan ide-ide kreatifnya . Terutama fasilitas edukasinya yang bisa dinikmati 24 jam.
Taman Bungkul adalah taman “hidup” yang tak pernah sepi dari pengunjung mulai pagi hingga malam hari. Di taman yang berada di jalan protokol yakni di jalan raya Darmo ini juga terdapat makam ki Supo atau yang lebih dikenal dengan sebutan Sunan Bungkul. Beliau salah satu ulama Majapahit dan masih saudara ipar Raden Rahmat atau Sunan Ampel.
2. Taman Surabaya
Taman Surabaya berbeda dengan kebanyakan taman di Surabaya yang berada di bantaran sungai. Taman Surabaya masih menjadi satu-satunya taman di Surabaya yang menampilkan view lautan. Pengunjung taman Surabaya bisa langsung menikmati pemandangan laut, perahu yang bersandar dan tentu saja hembusan angin laut. Hadirnya taman Surabaya ini melengkapi program pemerintah Surabaya dalam menata kawasan disekitaran objek wisata Pantai Kenjeran.
Selain menyajikan kesempurnaan keindahan taman yang dipadukan dengan panorama keindahan laut selat madura, di taman surabaya ini pengujung dimanjakan dengan patung Suro dan Boyo yang menjadi icon kota Surabaya. Apalagi kalau pas pagi hari, banyak orang yang berburu lukisan alam berupa Sun Rise yang sangat menentramkan jiwa bagi siapa saja yang menyaksikannya. Tidak cukup disitu saja, setiap pengunjung taman Suroboyo ini akan dimanjakan dengan fasilitas naik perahu untuk mengarungi selat madura dan memotret keindahan kota Surabaya dari tengah laut.
Selain itu tepat didepan taman Suroboyo ini terdapat sentra ikan Bulak yaitu pusat perdagangan hasil olahan laut. Dengan demikian, selain bisa menikmati keindahan taman, para pengunjung bisa sekalian berbelanja sekaligus.
Baca Juga: 5 Kuliner Malam Surabaya Paling Wajib di Kunjungi
3. Taman Prestasi
Dari namanya, akan terlintas di benak kita sebuah pencapaian yang pernah diraih seseorang hingga disebut dengan “prestasi”. Demikian juga dengan taman Prestasi ini. Taman prestasi menjadi bukti bahwa kawasan pinggiran sungai yang biasanya kumuh dan gersang bisa ditata menjadi taman yang cantik. Taman prestasi membentang di sepanjang pinggiran kalimas dibelakang gedung negara Grahadi.
Berada ditaman Prestasi bagai menemukan oase ditengah kota. Pohon pinus dan anyelir rindang bagai payung yang menjadikan taman ini terasa sejuk dan nyaman. Beragam jenis bungan dan tanaman warna warni juga menjadi penyejuk mata. Warga kota juga dapat menyaksikan replika penghargaan yang pernah diraih oleh kota Surabaya seperti Wahana Tata Nugraha dan Adipura Kencana. Fasilitas perahu yang bisa digunakan untuk menyusuri sungai Kalimas semakin melengkapi taman Prestasi ini. Jika kita mencoba memanfaatkan fasiltitas perahu di sungai Kalimas, kita akan merasakan nuansa nan sejuk, alami dan romantis. Sangat cocok juga untuk sekedar menyegarkan fikiran ataupun mencari ide di setiap ayunan dayung.
4. Taman Ekspresi
Taman yang berlokasi di bantaran sungai kalimas jalan Genteng Kali ini dibangun sebagai tempat mengekspresikan rasa seni. Ada banyak tempat duduk bertebaran dengan beragam warna dan bentuk seperti kotak, huruf vokal dan sebagainya. Taman kota ini juga dilengkapi dengan perpustakaan. Ada juga ruang baca lesehan yang membuat pengunjung betah berlama-lama membaca buku. Taman prestasi juga dihiasi beraneka diorama, seperti beberapa patung berukuran kecil yang menggambarkan dinamika zaman yang pernah dialami bangsa Indonesia. Dari zaman prasejarah, zaman kerajaan, zaman masuknya Islam, zaman penjajahan Belanda dan Jepang, serta zaman Kemerdekaan yang digambarkan dengan patung Bung Karno membaca naskah proklamasi yang didampingi oleh Bung Hatta.
Ditaman ini juga pengunjung bisa menikmati view sungai Kalimas dari balkon yang ditempatkan menghadap sungai. Dari taman ini mustahil pengunjung tidak memperoleh manfaat dari fasilitas yang disajikan. Diorama yang ditampilkan akan menambah pengetahuan sejarah serta keindahan seninya seolah memberi kesempatan pengunjung untuk menciptakan kreatifitas.
5. Taman Flora Wonorejo
Bukan sekedar taman kota, Taman Flora Wonorejo juga merupakan kebun bibit. Setelah kebun bibit Bratang berubah jadi taman kota, tugasnya diambil alih oleh taman Flora Wonorejo. Taman ini menjadi lokasi pembibitan dan perawatan berbagai tanaman untuk menyokong penghijauan kota Surabaya. Meski demikian,taman ini tetap bisa menjadi salah satu objek wisata di Surabaya. Keindahan taman kota Flora Wonorejo ini terdapat pada keindahan telaga dan dipertahankannya area pembibitan. Di area ini juga dilengkapi fasilitas jogging track yang mengelilingi telaga, area play ground dan arena outbound serta flying fox yang melewati telaga dan kandang rusa.
Itulah 5 taman kreatif yang ada di Surabaya yang wajib dikunjungi. Belum lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke taman tersebut saat berada di Surabaya. (by: Sang Pejuang)